Share ke media
Advetorial - DPRD Kabupaten Kutai Timur

Anggota DPRD Kutim Usulkan Penggunaan Timbangan Mobile sebagai Solusi Atasi Kerusakan Jalan

28 Jun 2024 06:00:5127 Dibaca
No Photo
Anggota DPRD Kabupaten Kutai Timur, Jimmy.

Digitalnews - Sangatta - Anggota DPRD Kutai Timur (Kutim), Jimmy, mengusulkan penggunaan timbangan mobile sebagai solusi untuk mengatasi kerusakan jalan yang sering terjadi di kabupaten tersebut.

Menurutnya, kerusakan tersebut diduga disebabkan oleh truk-truk yang membawa muatan melebihi kapasitasnya.

“Kalau mobile kan bisa kemana-mana dia. Yang mana padat angkutannya di situ,” ujar Jimmy.

Jimmy menekankan bahwa timbangan mobile bisa ditempatkan di titik-titik strategis yang sering dilalui oleh truk dengan muatan berat. Dengan demikian, truk-truk yang kelebihan muatan dapat diidentifikasi dan ditindak secara tegas, sehingga tidak diperbolehkan melintasi jalan.

Namun, Jimmy juga menekankan bahwa penerapan timbangan mobile harus diiringi dengan pengawasan yang ketat dari pihak berwenang.

Hal ini penting untuk memastikan bahwa tidak ada truk yang lolos dari pemeriksaan dan tetap memaksakan diri untuk melintasi jalan dengan muatan berlebih.

“Yang terpenting sebenarnya pemerintah yang ambil peran, untuk menjaga, serta mengontrol, muatan tersebut itu seperti apa,” jelas Jimmy.

Penggunaan timbangan mobile diharapkan dapat membantu dalam menjaga kondisi jalan di Kutim agar tetap terawat dan tidak mudah rusak akibat beban berlebih. Selain itu, hal ini juga diharapkan dapat meningkatkan keselamatan para pengguna jalan.

Saat ini, Pemerintah Kabupaten Kutai Timur telah menyatakan kesiapannya untuk menerapkan solusi ini. Dinas Perhubungan (Dishub) Kutim sedang melakukan kajian dan persiapan untuk pengadaan timbangan mobile guna mengatasi masalah tersebut.ADV

Terkini