Share ke media
Politik

Diterima Pemkab Kukar, Legislator Senayan Harap Perkuat Pertanian untuk Ketahanan Pangan

24 Oct 2023 06:00:0660 Dibaca
No Photo
Bupati Kukar Edi Damansyah menerima kunjungan Komisi III DPR RI, Senin (23/10/2023). (istimewa)

Tenggarong - Anggota DPR RI Komisi III Dapil Kaltim Irjenpol (Purn) Safaruddin turut serta dalam kunjungan DPR RI ke Kutai Kartanegara (Kukar). Diterima Bupati Kukar Edi Damansyah beserta jajaran, Safaruddin mengaku bersyukur bisa hadir di Kukar.

“Ini merupakan silaturahmi kami dengan Pemerintah di Kukar hingga tingkat desa/kelurahan dan RT,” tuturnya.

Safaruddin berharap RT dan lurah di Kukar bisa bekerja berdasarkan data valid. Khususnya dalam penanganan masyarakat prasejahtera dan stunting agar tepat sasaran. Khususnya yang harus didahulukan adalah miskin ekstrem.

“Perkuat pertanian dalam arti luas untuk ketahanan pangan, karena Kukar saat ini salah satu penyuplai bahan pangan terbesar di Kaltim, dan IKN nantinya,” sebut Safaruddin.

“Semua itu tentunya perlu kehadiran pemerintah, untuk mendorong upaya peningkatan hasil pertanian dalam arti luas,” sambungnya.

Dalam kunjungan ini, Safaruddin turut melakukan diskusi dengan pihak-pihak yang hadir dalam acara. Kemudian diakhiri dengan saling bertukar cendera mata. (dn)