Share ke media
Politik

Menengok Persiapan Dua Talent Yang Lolos Pucuk Cool Jam Festifal

26 Feb 2019 02:34:261149 Dibaca
No Photo
Foto atas; Eufonia band perwakilan dari SMKN 20 Samarinda, Foto bawah Diva Dancer perwakilan SMKN 1 Samarinda

SAMARINDA - Anak muda Samarinda ternyata tak kalah bersaing. Event besar Pucuk Cool Jam Festival yang dihelat oleh perusahaan minuman kemasan Pucuk Cool berhasil meraih dua talent dari Samarinda. 


Diva Dancer dari SMK N 1 Samarinda dan Band bergenre Akustik Melayu, yakni Eufonia Band dari SMK N 20 Samarinda. 


Keduanya, menjadi perwakilan kaum milenial kota Tepian, tingkat Sekolah Menengah Atas (SMA) se-Samarinda, dalam raod show Factsheet Pucuk Cool Jam 2019 yang akan diberangkatkan ke Bandung pada tanggal 9 Maret 2019 mendatang.


Lantas bagaimana persiapan mereka, berikut penelusuran media ini. Vokalis Eufonia Band, 

 Dea Fadila Novita Sari mengatakan persiapan matang sudah dilakukan jauh sebelum event bergengsi ini. 


“Intinya persiapan percaya diri. Berdoa. Semoga di beri kelancaran,” ungkapnya. 


Tampilan band ini berbeda dari biasanya. Sebab mereka akan menghasilkan puisi menjadi lagu. Genrenya Melayu Pop. 


Sementara Diva Dancer pun mengaku akan tampil beda. Punya ciri khas khusus power full and girl. Mereka beranggotakan 8 orang. Natasa Aretha Amelia salah satu anggota dancer menuturkan selama ini persiapan tenaga, rutin latihan juga koreografi yang disiapkan spesial. 


“Sedang kita pikirkan. Kami akan membawa etnik Kaltim,” ungkapnya.


Diketahui, festival Pucuk Cool Jam, merupakan even tahunan yang digelar oleh Teh Pucuk Harum, distributor minuman kemasan di Indonesia. Tahun ini, 2019, merupakan kali ke empat gelaran Pucuk Cool jam diselengarakan.


Sebelumnya, sebanyak 300 peserta berhasil terjaring melalui digital audition. Dari audisi pertama, sebanyak 60 talenta terpilih di wilayah Jabodetabek, Bandung, Yogyakarta, Surabaya, Samarinda dan makasar, sejak di mulainya pembukaan pendaftaran pada 12 November 2018 hingga 20 Februari 2019.


Seluruh talenta anak muda yang mendaftar dalam even Pucuk Cool Jam diseleksi ketat oleh M.Adri Prakarsa selaku juri kategori Band dan Evelinn Kurniadi, juri kategori ekstrakulikuler. Alhasil, sebanyak 6 band dan ekstakurikuler dinyatakan lolos mewakili kota masing - masing, untuk maju ke tahap final dihadapan juri secara langsung di panggung Pucuk Cool Jam Festifal pada 9 Maret 2019 mendatang di lapangan PPI Pussenif Bandung, Jawa Barat.


Brand Manager Teh Pucuk Harum, Yustina Amelia menerangkan even ini merupakan bentuk komitmen Teh Pucuk Harum melalui Pucuk Cool Jam Festival 2019, untuk memfasilitasi potensi, minat dan talenta anak -anak muda. Serta mendukung dan mewujudkan generasi muda yang berani tampil dinamis dan kreatif dan berprestasi.


“Respon remaja saat ini jauh lebih besar. Makannya kami, Pucuk Cool Jam, menggunakan Platfrom Digital sebagai tahap awal administrasi (pendaftaran), agar dapat merangkul lebih banyak peserta. Sehingga, juga banyak talenta -talenta baru yang terjaring dalam even ini.“imbuhnya.


Dirinya menjelaskan, dipilihnya Samarinda dalam daftar roadshow Pucuk Cool Jam Festival bukan tanpa alasan. Yustina mengatakan, Samarinda juga memiliki putra putri daerah memiliki talenta yang berpotensial. 


Bertemakan Coolaboration Unlocked, Pucuk Cool Jam festival sudah memulai rangkaian workshop pada tanggal 23 Februari sampai 1 Maret 2019 bertempat dimasing -masing sekolah terpilih, sebagai finalis Pucuk Cool Jam 2019.(*)