Share ke media
Advetorial - DPRD Kabupaten Kutai Timur

Novel Tyty Paembonan Desak Pembinaan Anak Jalanan untuk Masa Depan Lebih Baik

04 Jun 2024 07:00:31448 Dibaca
No Photo
Anggota DPRD Kutai Timur (Kutim), Dr. Novel Tyty Paembonan.

Digitalnews - Sangatta - Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kutai Timur, Novel Tyty Paembonan, mengungkapkan keprihatinannya terhadap meningkatnya jumlah anak jalanan dan tingkat kenakalan remaja di daerah tersebut.

Ia menekankan pentingnya memberikan pembinaan dan pendidikan kepada anak-anak jalanan untuk memberikan mereka peluang yang lebih baik di masa depan.

“Pemerintah harus memiliki tanggung jawab moral kepada masyarakat. Kita memiliki anggaran, daripada menggunakan uang untuk hal-hal yang tidak jelas, lebih baik alokasikan untuk mereka,” ujar Novel.

Novel menyatakan bahwa pemerintah perlu mengambil tindakan nyata untuk mengatasi masalah ini, dan menyarankan agar anggaran yang tersedia dialokasikan untuk pembinaan anak-anak jalanan.

Menurutnya, hal ini akan lebih bermanfaat dibandingkan penggunaan anggaran untuk hal-hal yang kurang jelas dampaknya.

Atas kondisi ini, Fraksi Partai Gerakan Indonesia Raya (Gerindra) berharap Dinas Sosial dan pihak terkait segera mengambil tindakan untuk menangani masalah anak jalanan dan kenakalan remaja di Kutai Timur.

“Kita berharap, kejadian ini dapat menggugah kesadaran dan tindakan konkret dari pihak terkait untuk menangani permasalahan kenakalan remaja di Kutai Timur,” harapnya.

Novel menekankan bahwa dengan pembinaan dan pendidikan yang tepat, anak-anak jalanan dapat diarahkan untuk memiliki keterampilan dan masa depan yang lebih baik, sehingga tidak lagi terjerumus dalam perilaku negatif seperti penyalahgunaan narkoba dan aktivitas ilegal lainnya.

“Kita minta pemerintah dan dinas terkait dapat segera bertindak untuk memberikan pembinaan yang diperlukan, serta mengalokasikan anggaran secara efektif demi kesejahteraan anak-anak jalanan di Kutai Timur,” pungkasnya.ADV