Share ke media
Advetorial - DPRD Kabupaten Kutai Timur

DPRD Kutai Timur Soroti Potensi Silpa Rp2,7 Triliun di Akhir 2024

02 Dec 2024 05:00:23396 Dibaca
No Photo

Kutai Timur – Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) Kabupaten Kutai Timur terancam menghasilkan sisa lebih pembiayaan anggaran (Silpa) sebesar Rp2,7 triliun jika target serapan 81% tidak tercapai hingga akhir tahun 2024.


Anggota DPRD Kutai Timur, Faizal Rachman, menyebutkan bahwa potensi ini muncul berdasarkan hasil Rapat Pengendalian Operasional Kegiatan (Radalok). Pemerintah daerah memprediksi Silpa bahkan bisa meningkat hingga Rp3 triliun apabila realisasi serapan anggaran tetap rendah.


“Jika serapan anggaran tidak sesuai target, Silpa kita bisa mencapai Rp2,7 triliun. Ini merupakan hasil prediksi pemerintah daerah,” ungkap Faizal.


Ia menambahkan bahwa laporan Dinas Perumahan dan Pemukiman Rakyat (Perkim) menunjukkan perlunya percepatan realisasi anggaran dalam waktu dua bulan ke depan. Namun, dengan sisa waktu yang terbatas, upaya tersebut dinilai cukup menantang.


Meski demikian, Faizal tetap optimistis dan berharap agar target serapan anggaran sebesar 81% dapat tercapai. Menurutnya, pencapaian tersebut penting untuk menekan angka Silpa dan memastikan APBD dapat dimanfaatkan maksimal untuk kesejahteraan masyarakat.


“Kita berharap semua berjalan baik dan target serapan dapat dicapai sesuai harapan,” tutup Faizal. (SH/ADV)

Terkini