Share ke media
Populer

Lagi, Kolam eks tambang menelan korban

22 Oct 2018 12:00:451000 Dibaca
No Photo
Tim SAR ketika mengevakuasi Korban Alif dari Kolam eks Tambang yang merengut nyawa siswa SMK Geologi Tenggarong tersebut, Senin (22/10/2018)

Tenggarong - Adalah Alif siswa SMK Geologi Tenggarong yang berasal dari Kecamatan Kota Bangun, yang diinformasikan tenggelam pada  minggu 21/10/2018 pukul 14.30 dikolam eks Tambang yang terletak di kilo 7, desa Rapak Lambur, Kecamatan Tenggarong, Kutai Kartanegara, akhirnya berhasil ditemukan oleh Tim SAR pada Senin (22/10/2018) dalam keadaan sudah tidak bernyawa. 

Tim SAR yang bekerja ekstra dari kemarin sore (Minggu, 21/10/2018) akhirnya baru bisa menemukan jasad korban Alif pada Senin (22/10/2018) pukul 16.00 wita. 

Keterangan yang diperoleh Media ini dari seorang keluarga almarhum, menceritakan kronologi kejadian, dimana awalnya almarhum  tengah asik memancing dikolam tersebut bersama temanya, namun seteleh sekian lama memancing, kemudian korban bersama temannya berenang dikolam eks tambang disekitar tempat mereka memancing tersebut, namun naas, sesampainya ditengah kolam, korban yang berusaha untuk kembali ketepi kolam, kelelahan dan kehabisan nafas sebelum berhasil mencapai bibir kolam, yang pada akhirnya korban tenggelam dan tidak tertolong. Saat ditemukan Korban dinyatakan sudah tidak bernyawa di kolam eks tambang tersebut.(*Red/Ari/dr)