Share ke media
Politik

Pemkab Kukar Ambil Bagian dalam Sarasehan Kebangsaan Memperkokoh Ideologi Pancasila

21 May 2025 04:00:4412 Dibaca
No Photo
Ahyani mewakili Pemkab Kukar dalam Sarasehan Kebangsaan “Memperkokoh Ideologi Pancasila” di gedung Nusantara IV MPR RI, Jakarta, Selasa (20/5/2025). (istimewa)

Jakarta – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Kutai Kartanegara (Kukar) ambil bagian dalam Sarasehan Kebangsaan “Memperkokoh Ideologi Pancasila” di gedung Nusantara IV MPR RI, Jakarta, Selasa (20/5/2025). Sarasehan ini dibuka oleh Ketua MPR RI Ahmad Muzani. 

Pemkab Kukar dalam hal ini diwakili Asisten II Bidang Ekonomi dan Pembangunan Ahyani Fadianur Diani. Dirinya memberikan apresiasi kegiatan sarasehan tersebut, khususnya dalam menyatukan pernyataan kebangsaan seluruh daerah di Indonesia.

“Intinya sepulang dari sarasehan pemerintah daerah diharapkan bisa menindaklanjuti, menjalankan, dan mensosialisasikan kembali pesan-pesan yang disampaikan oleh narasumber khususnya yang berkaitan dengan ideologi Pancasila,” ungkap Ahyani.

Dia berharap melalui sarasehan tersebut ke depan akan semakin memperkuat persatuan dan kesatuan seluruh daerah. Khususnya berkaitan dengan geopolitik yang menjadi salah satu tema sarasehan. 

“Sehingga tatanan kehidupan sosial bermasyarakat bisa terus berjalan dengan baik di setiap daerah,” sebut Ahyani.

Diketahui, sarasehan yang digelar Badan Pembinaan Ideologi Pancasila (BPIP) bersama MPR RI ini turut dihadiri para pimpinan lembaga tinggi negara, menteri kabinet merah putih, gubernur, forkopimda provinsi, bupati dan wali kota seluruh Indonesia.

Adapun materi sarasehan diantaranya Memperkokoh Ideologi Pancasila Tantangan Geopolitik Dunia dan Peluang Menuju Indonesia Raya. Geopolitik dan Keamanan Nasional. Geopolitik dan Kebijakan Luar Negeri. Disrupsi Global dan Arah Baru Ekonomi Indonesia. Pergeseran Geopolitik dan Kebijakan Ekonomi serta Moneter. (dn)